Kritik Harga BBM Naik, Fadli Zon: Banyak Rakyat Sengsara? Bahagia?

JAKARTA, - Harga bahan bakar minyak (BBM) mengalami kenaikan. Kenaikan harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex berlaku sejak tanggal 10 Juli 2022.

Daerah yang mengalami kenaikan harga adalah DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Kenaikan harga BBM tersebut mendapat tanggapan dari Waketum Partai Gerindra, Fadli Zon. Fadli menyentil kenaikan harga BBM dan listrik dengan memplesetkan lagu 'Naik-naik ke Puncak Gunung'.

"Naik naik bbm naik tinggi tinggi sekali. Naik naik listrik pun naik tinggi tinggi sekali. Kiri kanan kulihat saja banyak rakyat … (sengsara? bahagia?)," cuit Fadli Zon seperti dilihat pada Senin (11/7).



sumber: www.jitunews.com